๐ฅ Facial Wash Terbaik 2023 - Perbandingan dan Review Produk Terbaik
Facial wash adalah salah satu produk skincare yang paling populer dan sering digunakan. Bahkan sebelum saya mulai menggunakan berbagai produk perawatan wajah dan mengenal apa itu skincare, saya sudah terlebih dulu menggunakan facial wash. Meskipun terlihat sederhana, facial wash adalah salah satu komponen paling penting dalam sebuah rangkaian perawatan kulit. Bahkan, produk ini merupakan salah satu dari tiga produk skincare dasar yang harus dimiliki oleh semua orang. Dengan menggunakan facial wash yang tepat, kulit akan tampak lebih bersih, cerah, dan bercahaya. Dalam artikel ini, saya akan membagikan informasi lebih lanjut mengenai facial wash. Tidak hanya demikian, saya juga akan membantumu menemukan facial wash terbaik untuk kebutuhan kulitmu.
Facial Wash Daftar Produk Terbaik 2023
Pembaruan terakhir tanggal:
Apa Itu Facial Wash?
Facial wash adalah produk skincare yang digunakan untuk membersihkan wajah. Facial wash ย mampu membersihkan wajah dari kotoran, debu, sel kulit mati, dan juga sebum berlebih, sehingga pori-pori wajah menjadi lebih bersih dan sehat.
Berbeda dengan sabun mandi biasa, facial wash umumnya terbuat dari bahan-bahan yang lebih gentle atau lembut agar tidak mengiritasi kulit wajah yang lebih sensitif dibandingkan kulit tubuh.
Selain itu, facial wash juga biasanya diperkaya dengan zat-zat lain untuk menghidrasi, melembabkan, dan mencerahkan kulit.
Berbagai Manfaat Menggunakan Facial Wash
Penasaran apa saja manfaat penggunaan facial wash bagi kulit wajah? Yuk simak di bawah ini.
Membersihkan Kulit Secara Menyeluruh
Membersihkan Kulit Secara Menyeluruh
Mengangkat Sel Kulit Mati
Mengangkat Sel Kulit Mati
Apabila kamu menginginkan manfaat eksfoliasi yang lebih baik, facial wash yang mengandung AHA, BHA, atau enzim buah adalah opsi terbaik untukmu.ย
Tetapi, jangan gunakan facial wash exfoliating setiap hari karena berpotensi menyebabkan iritasi. Menurut hasil uji praktek, penggunaan facial wash exfoliating cukup 2-3 kali seminggu saja.
Membuat Kulit Lembab dan Lembut
Membuat Kulit Lembab dan Lembut
Dengan begitu, kulit wajahmu tidak akan terasa kering setelah dibersihkan. Justru, facial wash dapat membuat kulit wajah terasa lembab dan lembut.
Mengatasi Jerawat dan Komedo
Mengatasi Jerawat dan Komedo
Dengan begitu, kamu bisa mengatasi dan juga mengurangi resiko munculnya jerawat dan komedo.
Melancarkan Sirkulasi Darah
Melancarkan Sirkulasi Darah
Untuk khasiat terbaik, sangat direkomendasikan untuk menggunakan gerakan memutar yang lembut. Lalu, pastikan untuk memijat wajah dengan facial wash sekitar 2-3 mneit untuk hasil yang optimal.
Jenis-Jenis Facial Wash
Tahukah kamu bahwa ada banyak sekali jenis facial wash yang beredar di pasaran? Jenis facial wash umumnya dibedakan berdasarkan wujud dan fungsinya. Agar kamu bisa memilih jenis facial wash terbaik untuk kebutuhan kulitmu, perhatikanlah penjelasan lebih lanjut di bawah ini.
- Gel Cleanser
- Foam Cleanser
- Cream Cleanser
- Clay Cleanser
- Cleanser Batang
Sayangnya, foam tersebut merupakan hasil dari sodium lauryl sulfate (SLS) yang dapat membuat kulit agak kering dan bahkan, iritasi. Jadi, foam cleanser bukanlah pilihan terbaik untuk kamu yang berkulit kering ataupun sensitif.
Sayangnya, cream cleanser bisa menyumbat pori-pori apabila kulitmu secara natural memproduksi sebum dalam jumlah banyak. Oleh karena itu, jenis facial wash ini bukanlah pilihan terbaik untuk kamu yang berkulit berminyak atau berjerawat.
Tetapi, terkadang, clay cleanser dapat membuat kulit sangat kering. Atau bahkan malah menyebabkan jerawat dan iritasi apabila jenis kulitmu kurang sesuai dengan efektivitasnya yang sangat tinggi.
Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Memilih Facial Wash
Ada sangat banyak pilihan facial wash yang bisa kamu beli. Hati-hati, jangan sembarangan memilihnya karena pembersih wajah yang tidak sesuai dengan kulitmu justru berpotensi menyebabkan kulit kering, iritasi, dan alergi.
Jadi, bagaimana cara memilih facial wash terbaik untuk kebutuhan kulitmu? Yuk, perhatikan hal-hal berikut ini.
Sesuaikan dengan Jenis Kulit
Ada banyak sekali pilihan facial wash yang bisa kamu dapatkan. Kesesuaian facial wash dengan kebutuhan kulit sangat penting diperhatikan. Menurut pemeriksaan dermatologis, jenis facial wash tertentu akan lebih cocok untuk beberapa jenis kulit spesifik.
Pastikan kamu memilih produk yang tepat agar memberikan manfaat terbaik pada kesehatan dan kecantikan kulitmu. Ini adalah rekomendasi terbaik jenis facial wash untuk jenis kulit tertentu:
- Kulit berminyak: Gel cleanser, foam cleanser, clay cleanser
- Kulit kering: Gel cleanser, cream cleanser
- Kulit kombinasi: Gel cleanser, foam cleanser, clay cleanser
- Kulit sensitif: Gel cleanser, cream cleanser
- Kulit menua: Cream cleanser, foam cleanser, gel cleanser
Perhatikan Izin Edar
Kamu harus selalu berhati-hati saat hendak membeli facial wash atau produk perawatan kulit apapun. Jangan mudah tergiur dengan harga miring atau iming-iming hasil luar biasa dalam waktu singkat.
Untuk khasiat terbaik, pastikan facial wash yang kamu pilih sudah memiliki izin edar dan telah teruji keamanannya. Lakukan dulu survey, pastikan kamu hanya menggunakan produk facial wash yang lolos uji dan memiliki izin edar dari BPOM.ย
Selain itu, pastikan juga kamu membeli produk tersebut dari distributor yang tepercaya agar kamu terhindar dari produk palsu.
Zat yang Dikandung
Terakhir, jangan lupa untuk teliti dalam memperhatikan kandungan zat dari facial wash yang hendak kamu pilih. Beberapa zat aktif tertentu memiliki manfaat yang spesifik. Jadi, pastikan untuk memilih facial wash yang kandungannya sesuai dengan kebutuhan kulitmu.
Berikut ini adalah beberapa zat aktif terbaik yang sering ditemukan di dalam facial wash:
- Retinol – Terbaik untuk kulit menua karena mampu merejuvenasi kulit, memperbaiki tekstur kulit, melawan jerawat, dan mengatasi tanda-tanda penuaan.
- Asam salisilat – Terbaik untuk mengatasi jerawat, komedo, dan sebum berlebih. Bisa juga untuk mengangkat sel kulit mati.
- Ceramide – Terbaik untuk kulit sensitif karena bisa memperkuat lapisan pelindung kulit, menenangkan iritasi, dan meningkatkan kelembapan kulit.
- AHA, BHA, dan PHA – Baik untuk mengangkat sel kulit mati, memperbaiki tekstur kulit, dan mencerahkan kulit.
- Gliserin – Paling umum ditemukan dan cocok untuk semua jenis kulit. Sangat ampuh dalam melembabkan kulit dan mencegah iritasi. Pilihan terbaik apabila kamu bingung memilah kandungan facial wash.
10 Rekomendasi Facial Wash Terbaik
Selama merawat kulit saya sendiri, saya telah melakukan tes pada berbagai brand facial wash untuk mengetahui mana yang cocok untuk kulit saya.
Setelah mengevaluasi dan membandingkan berbagai produk, saya menemukan 10 merek facial wash terbaik untuk berbagai jenis kulit. Yuk, perhatikan tabel perbandingan berikut ini beserta penjelasan dari masing-masing rekomendasi merek facial wash di bawah ini.
Citra
Kamu pasti sudah sering melihat produk dari brand ini. Citra adalah salah satu brand lokal yang terkenal akan produk-produknya yang bermutu tapi memiliki harga yang sangat ramah di kantong.
Citra menawarkan facial foam yang cukup baik untuk digunakan semua jenis kulit. Facial wash Citra mengandung ekstrak green tea dan bubuk mutiara yang dapat membantu mencerahkan dan menenangkan kulit iritasi.
Kalau kamu memiliki budget terbatas tapi tetap ingin facial washyang berkualitas, Citra bisa menjadi opsi terbaik untukmu.
Wardah
Wardah adalah pelopor brand kecantikan halal asli dari Indonesia. Kebanyakan perempuan Indonesia sudah mempercayai Wardah sebagai brand skincare andalan mereka.
Pilihan facial wash Wardah cukup banyak, dimulai dari foam cleanser, gel cleanser, hingga cream cleanser. Dan tentu saja, setiap produk memiliki kandungan bahan aktif yang berbeda dan khasiat yang berbeda pula. Baik kamu memiliki kulit normal, sensitif, atau berjerawat, Wardah pasti memiliki facial wash yang tepat untukmu.
Butuh facial wash yang terjamin halal dan juga ampuh dalam merawat kulit? Kalau begitu, Wardah adalah pilihan terbaik untukmu.
Sensatia Botanicals
Sensatia Botanicals adalah brand skincare lokal yang berasal dari Bali. Brand ini mengedepankan konsep spa Bali dengan bahan-bahan alami tradisional yang diformulasikan secara modern.
Sensatia Botanicals menawarkan berbagai varian cream cleanser dan juga gel cleanser. Semuanya diperkaya dengan ekstrak-ekstrak bahan alami yang baik bagi kesehatan kulit. Uniknya lagi, Sensatia Botanicals juga menawarkan facial wash unscented, alias tanpa wangi sama sekali, sehingga cocok untuk kamu yang berkulit sensitif atau memang kurang suka wewangian.
Kalau kamu ingin sensasi menenangkan ala spa selagi mencuci muka, barangkali Sensatia Botanicals bisa menjadi salah satu pilihan terbaik untukmu.
Emina
Emina adalah brand kecantikan lokal yang sudah menjadi favorit remaja Indonesia. Pasalnya, produk-produk Emina diformulasikan khusus untuk kulit remaja, harga dan kemasannya pun sangat sesuai dengan selera ABG.
Emina menawarkan facial wash berbentuk cair dan juga foam. Ada beberapa varian berbeda, namun kebanyakan berfokus kepada mengatasi jerawat dan mencerahkan kulit kusam. Sehingga cocok sekali untuk permasalahan kulit yang sering dialami oleh remaja.
Kalau kamu masih remaja dan ingin facial wash yang bisa merawat kulitmu yang sedang rentan karena pubertas, maka Emina adalah solusi terbaik untukmu.
Senka
Senka adalah brand ย yang berasal dari Jepang, tetapi produk-produknya sudah terkenal di seluruh dunia. Bahkan, sangat banyak artis dan influencer yang merekomendasikan produk Senka.
Facial foam Senka yang bernama Perfect Whip adalah foam cleanser No. 1 di Jepang. Facial wash ini mampu menghasilkan foam yang lembut dan padat dalam jumlah banyak, sehingga nyaman digunakan. Saat ini, Senka menawarkan Perfect Whip untuk berbagai jenis kulit, dimulai dari normal, kering, berminyak, hingga sensitif.
Kalau kamu ingin facial foam yang bisa digunakan untuk berbagai jenis kulit tanpa menyebabkan iritasi, Senka adalah pilihan terbaik bagimu.
Cetaphil
Bila kamu pernah ke dokter kulit, kamu pasti pernah mendengar Cetaphil. Brand perawatan kulit ini merupakan salah satu brand yang paling direkomendasikan oleh dokter.
Facial wash Cetaphil bebas dari deterjen, alkohol, dan bahan-bahan penyebab iritasi. Hasilnya, semua facial wash Cetaphil sangat lembut serta mampu melembabkan dan menenangkan kulit.ย
Perlu facial wash yang lembut tapi tetap terbukti ampuh dalam membersihkan kulit? Cetaphil bisa menjadi salah satu solusi terbaik untuk kulit sensitif.
Cerave
Selain Cetaphil, Cerav juga merupakan salah satu brand skincare terbaik untuk kulit sensitif. Mirip dengan Cetaphil, brand ini juga sangat sering direkomendasikan oleh dokter kulit.ย
Cerave menawarkan pilihan facial wash yang sangat beragam, mulai dari cream cleanser, gel cleanser, hingga bentuk sabun batang. Dan semuanya bebas dari zat penyebab iritasi, sehingga facial wash Cerave bersifat lembut. Bahkan, saking lembutnya, facial wash Cerave bisa digunakan oleh remaja, anak kecil, dan bahkan bayi sekalipun.
Butuh facial wash yang cocok untuk segala umur dan lembut di kulit? Kalau begitu, Cerave adalah solusi terbaik untukmu.
Hada Labo
Hada Labo adalah merk kecantikan yang terkenal di Jepang. Produk-produknya terkenal bebas dari alkohol, pewarna, dan parfum sintetis yang bisa menyebabkan iritasi. Jadi, facial wash Hada Labo adalah solusi terbaik bagi kamu yang memiliki kulit sensitif ataupun rentan alergi.
Uniknya lagi, facial wash Hada Labo juga diformulasikan untuk berbagai jenis keperluan. Seperti untuk melembabkan, mencerahkan, dan bahkan mengatasi jerawat. Dijamin kamu bisa menemukan produk yang paling cocok dengan kebutuhan kulitmu.
Ingin facial wash bebas alkohol dan juga bahan-bahan penyebab iritasi lainnya? Kalau begitu, facial wash Hada Labo adalah opsi terbaik untukmu.
Innisfree
Siapa sih yang tidak kenal dengan brand kecantikan asal Korea Selatan ini? Apalagi para penggemar KPop, pasti sudah kenal baik dengan Innisfree.
Jika kamu sedang mencari facial wash berbentuk foam, maka Innisfree adalah jawabannya! Tidak tanggung-tanggung, brand ini menawarkan lebih dari selusin facial foam berbeda. Dimulai dari Bija Trouble Facial Foam untuk mengatasi jerawat hingga Green Tea Cleansing Gel-To-Foam untuk kulit sensitif, Innisfree memiliki berbagai pilihan untuk semua jenis kulit berbeda.
Kalau kamu ingin facial wash Korea terbaik yang memiliki pilihan beragam, maka Innisfree adalah pilihan brand terbaik untukmu.
Laneige
Kamu tentu mengenal brand ini juga kan? Laneige adalah salah satu brand kecantikan Korea Selatan yang juga terkenal di kalangan perempuan Indonesia.
Meskipun terkenal akan night cream-nya, Laneige juga menawarkan facial wash yang tidak kalah bermutu. Bila Innisfree fokus pada foam cleanser, Laneige lebih memilih untuk fokus pada cream cleanser. Brand ini menawarkan tiga cream cleanser berbeda yang berfungsi membersihkan, melembabkan, dan melindungi kulit.
Jika kamu membutuhkan cream cleanser Korea yang baik untuk kulit kering dan sensitif, maka facial wash Laneige bisa menjadi solusi terbaik bagimu.
Tips Terbaik Untuk Menggunakan Facial Wash
Eits, jangan salah, sekalipun mencuci wajah terlihat gampang, ada beberapa hal yang harus diperhatikan supaya hasilnya maksimal. Yuk perhatikan tip-tips di bawah ini agar kamu bisa mendapatkan khasiat terbaik dari facial wash-mu.
Bersihkan Makeup Terlebih Dahulu
Meskipun facial wash sangat ampuh untuk membersihkan wajah, tetapi facial wash tidak bisa mengangkat makeup sepenuhnya. Apabila kamu tidak membersihkan makeup-mu sebelum mencuci muka, maka efektivitas facial wash pun akan berkurang.
Jadi, untuk hasil terbaik, gunakanlah dulu makeup cleanser atau cleansing oil untuk mengangkat sisa riasanmu. Setelah itu, barulah gunakan facial wash agar wajahmu benar-benar bersih.
Gunakan Air Hangat
Kemudian, direkomendasikan untuk menggunakan air hangat saat mencuci muka agar kamu bisa mendapatkan manfaat terbaik.ย
Berdasarkan hasil uji praktek, penggunaan air hangat dapat membantu meningkatkan efektivitas facial wash dalam membersihkan kulit. Hal ini dikarenakan air hangat dapat membantu mengangkat kotoran dari wajah tanpa membuat kulit iritasi ataupun kering.
Pijat Wajah dengan Gerakan Memutar
Saat mengaplikasikan facial wash pada wajah, pastikan untuk menggunakan gerakan memutar yang lembut. Selain baik untuk meratakan facial wash, gerakan ini juga dapat meminimalisir tekanan atau tarikan yang dapat membuat kulit berkerut.
Selain itu, gerakan memijat ini juga dapat membantu melancarkan peredaran darah. Dengan begitu, kulit wajah pun akan menjadi lebih sehat, cerah, dan merona.
Direkomendasikan untuk menggunakan memijat wajah dengan gerakan ini selama 1-2 menit untuk mendapatkan manfaat terbaik.
Keringkan Wajah dengan Benar
Setelah membilas facial wash, pastikan kamu mengeringkan wajahmu dengan benar. Meskipun terlihat sederhana dan mudah, masih banyak orang yang tidak tahu bagaimana cara mengeringkan wajah dengan benar.ย
Cara kamu mengeringkan wajah dapat mempengaruhi efektivitas facial wash dan juga tahapan skincare-mu berikutnya. Jadi, pastikan kamu melakukannya dengan benar.
Pertama, handuk kering yang bersih adalah alat terbaik untuk mengeringkan wajah. Direkomendasikan untuk tidak menggunakan handuk untuk tubuh untuk menghindari menempelnya bakteri dari tubuh di wajah. Lalu, cukup tepuk-tepuk handuk, jangan digosokkan karena dapat menyebabkan kerutan muncul. Terakhir, cukup gunakan handuk hingga wajah separuh kering agar produk skincare lainnya nanti lebih mudah diserap kulit.
Gunakan Berdampingan dengan Skincare Lainnya
Terakhir, jangan lupa untuk menggunakan facial wash-mu dengan produk skincare lainnya. Untuk rangkaian skincare dasar, gunakanlah moisturizer dan sunscreen setelah membersihkan wajahmu.ย
Apabila kamu sudah lebih mahir dalam memilih serta menggunakan produk perawatan kulit, cobalah menggunakan skincare lain, seperti toner, serum, essence, eye cream, dan sebagainya.
Sumber
https://www.klikdokter.com/info-sehat/read/3648942/ketahui-perbedaan-face-wash-dan-face-cleanser
https://www.thebodyshop.co.id/blog/sudah-benarkah-cara-memakai-facial-wash-anda-ini-5-tahapannya
https://www.alodokter.com/komunitas/topic/perbedaan-cleanser-dan-facial-wash-
https://www.idntimes.com/life/women/ines-sela-melia-s/facial-wash-c1c2
FAQ
Apakah facial wash termasuk produk skincare?
Ya, facial wash merupakan produk skincare. Bahkan, produk ini adalah salah satu dari tiga produk skincare yang wajib digunakan setiap hari. Facial wash adalah salah satu produk skincare terbaik yang paling direkomendasikan untuk pemula.
Apakah facial wash bisa menghilangkan jerawat?
Menurut uji coba, facial wash bisa membantu menghilangkan jerawat. Hal ini dikarenakan facial wash mampu membersihkan kotoran, sebum berlebih, dan juga bakteri yang sering menjadi penyebab utama jerawat. Untuk hasil terbaik melawan jerawat, direkomendasikan menggunakan facial wash yang mengandung salicylic acid.
Apakah facial wash bisa digunakan setiap hari?
Tentu saja. Bahkan penelitian membuktikan bahwa untuk memberikan hasil terbaik, facial wash harus digunakan dua kali setiap harinya, yaitu di pagi dan malam hari. Hanya saja, apabila facial wash-mu bersifat exfoliating, direkomendasikan hanya menggunakannya 2-3 kali seminggu saja untuk menghindari iritasi.
Mengapa facial wash terasa panas, gatal, dan perih di kulit?
Hal itu berarti facial wash yang kamu pilih tidak sesuai dengan kulitmu sehingga menyebabkan alergi dan iritasi. Segera bilas hingga bersih dan jangan gunakan lagi. Untuk memilih facial wash terbaik untuk kulitmu, direkomendasikan melakukan uji kecocokan produk terlebih dahulu.
Seberapa sering facial wash boleh digunakan?
Menurut hasil pengujian dermatologis, direkomendasikan untuk menggunakan facial wash dua kali sehari untuk hasil terbaik. Sebisa mungkin, jangan gunakan lebih sering karena justru dapat menyebabkan kulit menjadi kering, kemerahan, dan iritasi.
Apakah boleh gonta-ganti facial wash?
Direkomendasikan untuk tidak terlalu sering gonta-ganti facial wash karena dapat merusak kulit. Jadi, teliti dulu kandungannya dan lakukan tes produk di area kecil kulitmu untuk memastikan facial wash cocok dengan kulitmu. Menurut hasil penilaian ahli dermatologis, kamu wajib menggunakan produk minimal selama 3 bulan untuk melihat manfaat terbaiknya.
Apakah facial wash bisa kadaluarsa?
Facial wash bisa kadaluarsa sekitar 6-12 bulan sejak kemasannya dibuka. Direkomendasikan untuk tidak menggunakan produk ini setelah kadaluarsa karena efektivitasnya akan berkurang dan berpotensi menyebabkan iritasi atau alergi.
Apakah facial wash bisa digunakan untuk menghapus makeup?
Facial wash saja tidak cukup untuk menghapus makeup. Sekilas, wajah akan terlihat bersih, tetapi menurut hasil analisis dermatologis, residu makeup masih akan menyumbat dan memberatkan pori-porimu. Untuk hasil terbaik, direkomendasikan untuk menggunakan makeup cleanser dahulu sebelum mencuci wajah dengan facial wash.
Kenapa facial wash saya tidak berbusa?
Kemungkinan karena facial wash-mu tidak mengandung bahan yang dapat menghasilkan busa dalam jumlah besar. Tapi, tidak usah khawatir. Menurut eksperimen, efektivitas facial wash tidak bergantung pada jumlah busa yang dihasilkan. Justru, facial wash yang tidak berbusa biasanya lebih gentle untuk kulit kering dan sensitif.
Bisakah facial wash membuat kulit menjadi kering?
Bisa saja apabila tidak sesuai dengan jenis kulitmu. Saat hendak membeli facial wash, pastikanlah dulu kesesuaian bahan yang dikandungnya dengan kulitmu agar dapat memberikan hasil terbaik. Bila kulitmu terasa kering setelah mencuci muka, kemungkinan produk yang dipakai kurang sesuai atau mengandung bahan pembersih yang terlalu kuat.